Lompat ke konten

Contoh soal teori Max Planck dan penyelesaiannya

Postingan ini membahas contoh soal teori Max Planck dan penyelesaiannya atau pembahasannya. Max Planck menyimpulkan bahwa atom-atom dan molekul dapat memancarkan atau menyerap energi hanya dalam jumlah tertentu atau dalam paket-paket tertentu yang disebut foton. Energi foton berbanding lurus dengan frekuensi atau secara matematis ditulis dengan E = n . h . f. Keterangan:

  • E = energi foton (Joule)
  • n = banyak foton
  • h = tetapan Planck (6,626 x 10-34 J.s)
  • f = frekuensi radiasi (Hz)

Untuk lebih jelasnya, perhatikan contoh soal teori Max Planck dan penyelesaiannya dibawah ini.

Contoh soal 1

Jika tetapan Planck 6,6 x 10-34 Js, kecepatan cahaya 3 x 108 m/s dan panjang gelombang cahaya 6000 Å maka energi foton itu adalah…
A. 0,3 x 10-19 j
B. 0,33 x 10-19 j
C. 3,3 x 10-19 j
D. 3 x 10-19 j
E. 33 x 10-19 j

Penyelesaian soal / pembahasan

Pada soal ini diketahui:

  • h = 6,6 x 10-34 Js
  • c = 3 x 108 m/s
  • λ = 6000 Å = 6 x 10-7 m
  • n = 1

Cara menghitung energi foton sebagai berikut:

→ E = n . h . f
→ E = n . h .
c
λ

→ E = 1 . 6,6 x 10-34 Js .
3 x 108 m/s
6 x 10-7 m/s

→ E = 3,3 x 10-19 joule

Soal ini jawabannya C.


Contoh soal 2 (UN 2003)

Frekuensi cahaya tampak 6 . 1014 Hz. Jika h = 6,625 . 10-34 js, maka besar energi fotonnya adalah…
A. 1,975 . 10-17 joule
B. 2,975 . 10-18 joule
C. 3,975 . 10-19 joule
D. 4,975 . 10-19 joule
E. 5,975 . 10-19 joule

Penyelesaian soal / pembahasan

Cara menjawab soal ini sebagai berikut:

→ E = n . h . f
→ E = 1 . 6,625 . 10-34 js . 6 . 1014 Hz = 3,975 . 10-19 joule.

Soal ini jawabannya C.


Contoh soal 3 (UN 2010)

Intensitas radiasi yang diterima pada dinding dari tungku pemanas ruangan adalah 66,3 W.m-2. Jika tungku ruangan dianggap benda hitam dan radiasi gelombang elektromagnetik pada panjang gelombang 600 nm, maka jumlah foton yang mengenai dinding persatuan luas persatuan waktu adalah …(h = 6,63 x 10-34) js
A. 1 x 1019 foton
B. 2 x 1019 foton
C. 2 x 1020 foton
D. 5 x 1020 foton
E. 5 x 1021 foton

Penyelesaian soal / pembahasan

Pada soal ini diketahui:

  • I = 66,3 W/m
  • λ = 600 nm = 600 x 10-9 m
  • h = 6,63 x 10-34 js
  • c = 3 x 108 m/s

Cara menjawab soal ini sebagai berikut:

→ f =
c
λ
=
3 x 108 m/s
600 x 10-9 m/s
= 0,5 x 1015 Hz
→ I =
P
A
=
E
A . t
=
n . h . f
A . t

n
A . t
=
I
h . f

n
A . t
=
66,3 Watt/m-2
6,63 x 10-34 js . 0,5 x 1015 js

n
A . t
= 2 x 1020 foton

Soal ini jawabannya C.


Contoh soal 4

Benda hitam dengan daya radiasi 150 watt, meradiasi gelombang inframerah sebesar 22% dari total radiasi cahaya yang dilepaskan. Jika panjang gelombang cahaya merah 6000 Å, maka jumlah foton yang dipancarkan tiap sekon adalah … (h = 6,6 x 10-34 js, c = 3 x 108 m/s)
A. 2,0 x 1019 foton
B. 1,0 x 1020 foton
C. 1,2 x 1020 foton
D. 1,8 x 1020 foton
E. 2,0 x 1021 foton

Penyelesaian soal / pembahasan

Cara menjawab soal ini sebagai berikut:

→ E =
22
100
x 150 watt = 33 watt
→ f =
c
λ
=
3 x 108 m/s
6000 x 10-10 m
= 0,5 x 1015 Hz
n
A . t
=
33 watt
6,6 x 10-34 js . 0,5 x 1015 Hz
= 1 x 1020 foton

Soal ini jawabannya B.


Contoh soal 5

Jika sebuah pemancar berdaya 1000 watt memancarkan foton tiap detiknya sebanyak 5 x 1020 buah, maka energi satu fotonnya adalah…
A. 2 x 10-17 joule
B. 5 x 10-17 joule
C. 2 x 10-18 joule
D. 2 x 10-20 joule
E. 5 x 10-20 joule

Penyelesaian soal / pembahasan

Cara menjawab soal ini sebagai berikut:

→ E = n . h . f
→ P . t = n . h . f
→ h . f =
P . t
n

→ h . f =
1000 watt . 1 s
5 x 1020
= 2 x 10-18 joule.

Soal ini jawabannya C.

Itulah contoh soal teori Max Planck yang disertai penyelesaiannya. Semoga postingan ini dapat membantu kita semua.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *